sergap TKP – DEMAK
Dalam rangka menciptakan situasi dan kondisi Kabupaten Demak Jawa Tengah yang kondusif, Kepolisian Resor (Polres) Demak melakukan kegiatan Operasi rutin di malam hari.
Kegiatan Operasi rutin di malam hari yang dimulai dari pukul 20.00 Wib, sampai dengan pukul 24.00 Wib itu, dilakukan di seluruh Wilayah Polsek jajaran Polres Demak.
“Kegiatan ini akan kami lakukan secara rutin, tak lain adalah demi terciptanya Kabupaten Demak yang kondusif.” Kata Kapolres Demak AKBP Heru Sutopo SIK, Minggu, (21/2/2016) malam.
“Adapun sasaran dari Operasi tersebut adalah Bahan peledak, senjata api, senjata tajam, narkoba dan kendaraan yang diduga hasil dari kejahatan.” Ujar Heru Sutopo.