sergap TKP – JAKARTA
Tim penyidik Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) memeriksa Sekretaris Daerah (Sekda) Provinsi DKI Jakarta Saifulah.
“Saifulah diperiksa sebagai saksi untuk tersangka MSN (Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta M.Sanusi),” kata Pelaksana Harian (Plh) Kabiro HumasKPK Yayuk Andriati, Rabu, (27/4/2016).
Selain melakukan pemeriksaan terhadap Saifulah, KPK juga memanggil seorang Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta bernama Heru.
Untuk diketahui, Terkait kasus suap Perda Reklamasi, KPK sebelumnya telah menetapkan tiga orang sebagai tersangka.
Ketiga orang yang telah ditetapkan sebagai tersangka tersebut yakni, Ketua Komisi D DPRD DKI Jakarta M.Sanusi, Presiden Direktur PT Agung Podomoro Land (APL) Ariesman Widjaja dan seorang karyawan APL bernama Trinanda Prihantoro.