sergap TKP-RIAU
Pasca bentrokan yang menewaskan seorang warga di Mapolres Meranti, Kapolsek Meranti AKBP Asep Iskandar akhirnya dicopot dari jabatannya.
Pencopotan AKBP Asep Iskandar sebagai Kapolres Meranti juga dibenarkan oleh Kapolda Riau, Brigjen Pol Drs. Supriyanto. “Iya dia sudah kita copot dari jabatanya,” ujar Brigjen Pol Drs. Supriyanto. Sabtu (27/08/2016).
Selain mencopot AKBP Asep dari jabatannya saat ini Polda Riau juga memperiksa Kasat Reskrim Polres Meranti beserta 14 anak buahnya.
” Propam saat ini sedang melakukan pemeriksaan terhadap 15 anggota Polres Meranti termasuk Kasat Reskrimnya,” kata Kabid Humas Polda Riau, AKBP Guntur Aryo Tejo.
Diperiksannya 15 orang anggota Polres Meranti tersebut terkait dugaan adanya kesalahan dalam standar operasional prosedur (SOP) dalam penangkapan pegawai Dispenda Meranti, Apri Adi Pratama.
Saat ini jabatan Kapolres Meranti diisi oleh AKBP Barliansyah yang sebelumnya menjabat sebagai Kepala Satuan PJR Direktorat Lalu Lintas Polda Riau.






