sergap TKP – KAPUAS
Sesosok mayat lelaki yang diketahui bernama Rusandi alias Boy (21) warga Jalan Angrek Kota Kualakapuas, ditemukan tewas di dalam selokan.
“Korban ditemukan tewas di selokan RT 07, Jalan DI Panjaitan, Kecamatan Selat Kota Kuala Kapuas, Kabupaten Kapuas, Kalteng. Pada Rabu (31/8/2016) sekitar pukul 05.20 WIB,” Kata Kapolsek Selat AKP Dedy Junaidi, Kamis (1/9/2016).
“Mayat korban ditemukan oleh seorang petugas kebersihan, Dinas Pekerjaan Umum (PU) Kabupaten Kapuas.” ujar AKP Dedy Junaidi.
Untuk mengetahui penyebab pasti kematian korban, jenazah korban selanjutnya dibawa ke RSUD dr H Soemarno S Kualakapuas untuk divisum.