Polsek Rappocini Tangkap Dua Pelaku Curanmor

oleh -
oleh

sergap TKP – MAKASSAR

Tim Resmob Polsek Rappocini menangkap Asrandi dan Alamsyah, Dua remaja tersangka pelaku pencurian kendaraan bermotor (Curanmor).

“Keduanya diringkus tanpa perlawanan saat tengah tertidur,” kata Kanit Reskrim Polsek Rappocini AKP Roby Manaungi. Sabtu, (11/2/2017).

Dari pengembangan penangkapan kedua pelaku, polisi juga mengamankan barang bukti berupa dua pelek yang telah terpasang di motor pelaku.

“Kedua pelek tersebut sengaja dipisahkan oleh pelaku untuk digunakan di motor pribadi miliknya, sedangkan motor yang dicurinya telah dijual kepada seseorang di Kabupaten Toraja,” ujar AKP Roby Manaungi.

“Karena tempat kejadian pencurian itu terjadi di wilayah hukum Polsek Mamajang. Kedua pelaku selanjutnya kita  limpahkan ke Polsek Mamajang,” tutur AKP Roby Manaungi.

No More Posts Available.

No more pages to load.