Bawa Sabu, Ft Diringkus Petugas Gabungan

oleh -

sergap TKP – PEKANBARU

Aparat Gabungan Polresta Pekanbaru dan Polsek jajaran berhasil meringkus seorang wanita berinisial Ft (31), yang kedapatan membawa tiga bungkus sabu ukuran kecil yang disimpan dalam kertas Iqra di Kampung Dalam, Kecamatan Sukajadi Kota Pekanbaru, Riau. Sabtu (29/4) kemarin.

Penangkapan itu sendiri berawal ketika petugas gabungan yang tengah menggelar patroli di kawasan Kampung Dalam, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru melihat gerak-gerik aneh yang ditunjukan pelaku saat berpapasan dengan korban.

Saat itu pelaku langsung membuang kertas Iqra yang dibwanya. Beruntung, petugas yang melihat hal tersebut langsung melakukan pengecekan dan ternyata benar di dalam kertas tersebut ditemukan tiga paket sabu ukuran kecil.

Atas penemuan tersebut, petugas kemudian langsung mengamankan pelaku berikut barang bukti untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

“Ini bentuk pelaksanaan giat patroli dialogis di Kampung Dalam sebagai upaya preventif terhadap peredaran Narkoba. Hasilnya didapati seorang wanita membawa Sabu. Tujuan lainnya untuk memenuhi kehadiran polisi di tengah masyarakat,” ujar Kasubbag Humas Polresta Pekanbaru Iptu Dodi Vivino, Minggu (30/4/2017).

No More Posts Available.

No more pages to load.