Kericuhan Nodai Kemenangan 2-0 Indonesia Atas Kamboja

oleh -

sergap TKP – SELANGOR

Aksi kericuhan menodai kemenangan 2-0 pasukan Garuda atas Kamboja dalam pertandingan sepak bola Sea Games Malaysia 2017 di stadion Shah Alam, Selangor, Malaysia. Kamis (24/8/2017).

Peristiwa kericuhan, diduga bermula dipicu aksi tak terpuji yang dilakukan oleh Marinus Maryanto Wanewar saat memegang kemaluannya sembari mengejek pemain dan official Kamboja sehingga berujung aksi saling dorong.

Pemain bernomor punggung 24 tersebut berdalih hal tersebut merupakan bentuk kekesalan atas perlakuan kasar yang dilakukan pemain belakantg Timnas Kamboja

Atas hal tersebut Pelatih Timnas U-22 Indonesia, Luis Milla meminta maaf atas kelakuan anak asuhnya tersebut.

“Marinus? Pertama saya ingin minta maaf atas yang dilakukan marinus di akhir pertandingan. Sebagai pelatih saya sedih dengan perilakunya, seharusnya pemain nasional harus bisa memberikan image bagus dari mana ia berasal. Ke depan saya berharap ia bisa berperilaku lebih baik,” ujar Luis Milla.

No More Posts Available.

No more pages to load.