ISIS Klaim Serangan Militan Yang Tewaskan 6 Tentara Mesir

oleh -

sergap TKP – JAKARTA

Sebuah serangan militer yang diklaim ISIS dilakukan oleh kelompok militan bersenjatanya ke sebuah pos militer di Semenanjung Sinai, Mesir menewaskan enam orang tentara setempat.

Hal tersebut dibenarkan langsung oleh militer Mesir melalui sebuah pernyataan yang menyebutkan tewasnya keenam tentara mereka tersebut setelah sejumlah teroris bersenjata menyerang sebuah pos pemeriksaan di kota Arish. “Mereka melakukan serangan dengan granat dan senjata api,” lanjut pernyataan tersebut seperti dilansir dari Reuters, Jumat (13/10/2017).

Sementara itu ISIS juga mengklaim sebagaimana diberitakan oleh kantor berita resmi kelompok Amaq pada Jumat ini juga bahwa pihaknya telah menewaskan setidaknya 14 orang tentara dan seorang polisi serta melukai puluhan orang dalam serangannya.

Serangan ini sendiri sudah marak terjadi di Mesir dengan menargetkan pasukan keamanan sejak Presiden Iran Mohamed Mursi digulingkan pada 2013 lalu.

No More Posts Available.

No more pages to load.