Minta Informasi Terkait Oknum Guru Cabuli Puluhan Murid, Komisioner KPAI Datangi Polda Jatim

oleh -

sergap TKP – SURABAYA

Guna mendapatkan informasi dan kronologis terkait oknum guru di Surabaya yang telah melakukan tindakan asusila terhadap puluhan muridnya Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI) memberikan atensi khusus dengan mendatangi Mapolda Jatim.

Hal tersebut disampaikan oleh Komisioner KPAI, Retno Listyarti yang menyebut kejahatan terhadap anak dari tahun ke tahun semakin meningkat. “Ini sama halnya memadamkan api. Untuk itu, saya berharap Kemendikbud dan Kemenag punya formulasi untuk kenyamanan dan keamanan anak-anak,” ujar Retno di Mapolda Jatim, Selasa (27/2/2018).

Bahkan komisioner KPAI Ini menyebut kasus tersebut merupakan kasus terbesar dalam catatan KPAI. “Korban pencabulan di Surabaya yang mencapai 65 siswa ini terbanyak dari catatan yang dimiliki KPAI. Yang mengejutkan, pencabulan ini dilakukan wali kelas,” ujarnya.

Untuk itu ia berharap dengan adanya formulasi yang tepat kejadian-kejadian semacam Ini akan Semakin kecil kemungkinannya. “Dengan adanya formulasi yang membentengi keamanan dan kenyamanan anak, maka kecil kemungkinan kejahatan itu akan berkembang. Jangan sampai kejadian ini kembali terulang. Untuk itu, formulasi perlindungan anak sangat penting,” tandas Retno.

No More Posts Available.

No more pages to load.