sergap TKP – TANGERANG
Diduga kedapatan mengisap tembakau jenis “Gorilla”, Dua pelajar SMK di Tangerang berinisial R (16) dan DDT (16) diamankan petugas kepolisian dan Satpol PP Tangerang.
R dan DDT, diamankan petugas pada Senin (22/10/2018), saat sedang asyik mengisap tembakau jenis “Gorilla” di Gedung Olahraga Kota Tangerang.
“Kedua pelajar ini mengisap lintingan rokok jenis tembakau Gorilla di GOR Tangkot. Jadi, provos dan Satpol PP langsung menyerahkan ke kami,” kata Kepala BNN Kota Tangerang AKBP Akhmad F Hidayanto
Berdasarkan pemeriksaan hasil tes urine, keduanya juga positif menggunakan narkotika.
“Saat ini, R dan DDT diamankan di Kantor BNN Tangerang untuk dimintai keterangan. Orang Tua dan sekolah sudah tahu,” ujar Akhmad.
Sedangkan untuk pengembangan penyelidikan, BNN saat ini juga masih menyelidiki dari mana asal kedua pelajar tersebut mendapatkan tembakau gorilla.