Mayat Tanpa Identitas Ditemukan Tergeletak Di Area Parkir Kemenkes

oleh -
oleh

sergap TKP – JAKARTA

Sesosok mayat tanpa identitas ditemukan tergeletak di Area Parkir P3, Gedung Sarana Penunjang Kemenkes, Jalan H.R Rasuna Said, Kuningan, Jakarta Selatan.

Korban yang diperkirakan berusia 60 tahun ditemukan sudah dalam kondisi meninggal dunia pertama kali oleh dua petugas sekuriti pada Senin (16/3), sekira pukul 21.30 WIB.

Kapolsek Metro Setiabudi, AKBP I Made Bayu Sutha Santana mengatakan, Korban pertama kali ditemukan saksi,  Ketika saksi yang sedang berboncengan naik motor hendak keluar untuk mencari makanan. Mereka melihat dan menemukan korban sudah dalam keadaan tengkurap di TKP

“Melihat jasad tersebut, kemudian saksi 1 dan 2 melapor ke pos keamanan kawasan gedung dan diterima oleh saksi 3. Penemuan ini pun kemudian langsung melapor ke Polsek Metro Setiabudi,” terang AKBP I Made Bayu Sutha Santana. Selasa (17/3/2020).

Atas laporan tersebut anggota kepolisian langsung mendatangi tempat kejadian perkara (TKP). Setelah memeriksa kondisi korban, Dugaan sementara korban meninggal akibat sakit, krena pada jasad korban tidak ditemukan tanda-tanda bekas luka akibat tindak kekerasan.

Namun begitu, untuk memastikan penyebab pasti kematian korban, mayat tanpa identitas tersebut kemudian langsung di evakuasi ke RSCM guna dilakukan visum.

No More Posts Available.

No more pages to load.