sergap TKP – PROBOLINGGO
Seorang pelajar bernama Rohman (16) warga Desa Muneng Leres, Kecamatan Sumberasih, Kabupaten Probolinggo, menjadi korban begal motor saat hendak menjemput ibunya pulang kerja di Eratex.
Korban hanya bisa pasrah ketika motor matic bernomor polisi N 2987 QJ di rampas dan dibawa kabur oleh pelaku begal.
Aksi perampasan sepeda motor yang dialami korban tersebut terjadi di Jalan Brantas, Kecamatan Kademangan, Kota Probolinggo, pada Kamis (3/12/2020) sekira pukul 05.40 Wib.
Peristiwa pembegalan bermula saat korban yang hendak menjemput ibunya berkendaraan sendiri, tiba-tiba dipepet orang tak dikenal yang mengendarai motor matic berboncengan.
Setelah dekat dengan korban, salah satu pelaku kemudian mengeluarkan pistol dan membentak korban agar menyerahkan motornya.
Mengetahui pelaku membawa senjata api, korban yang ketakutan hanya bisa pasrah dan kemudian menyerahkan motornya.
“Kelihatan pistol, dan hendak diarahkan ke saya, saya takut dan pasrah saat mereka merampas motor saya,” ujar Rohman.
Usai kejadian, korban yang masih ketakutan kemudian menghubungi ibunya. Dan dengan ditemani Ibunya serta anggota keluarga yang lain, korban melapor kejadian yang dialaminya tersebut ke SPKT (Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu) Polres Probolinggo Kota.
Kedua pelaku, kata Rohman, memakai jaket warna hitam, mengenakan masker dan memakai helm hitam. Salah satu pelaku yang berperawakan kurus, memegang yang memegang pistol.






