Tim Kesehatan Pos Waris Satgas Yonif Raider 100/PS Berikan Penanganan Pengobatan

oleh -
oleh

sergap TKP – KEEROM

Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Raider 100/PS Pos Waris menangani luka sobek dibagian tangan Adik Beti Meho (9) yang terjatuh dari pohon pinang di rumahnya di Kampung Paitenda, Distrik Waris, Kabupaten Keerom, Provinsi Papua. Sabtu, (16/01/2021).

Hal tersebut disampaikan oleh Danpos Waris Letda Inf Muhammad Fauzan Yusuf, S.Tr. (Han) menjelaskan bahwa personel kesehatan Pos w Waris melaksanakan pengobatan luka di bagian tangan kiri Adik Beti Meho (9) yang datang ke pos, terluka akibat terjatuh dari pohon pinang.

“Untuk itu, menyikapi hal tersebut, Pratu Pebrinaldi Sihombing selaku Tim Kesehatan langsung memberikan penangan cepat terhadap luka tersebut,” jelasnya.

“Sebagai anggota Satgas yang bertugas di daerah perbatasan, apapun kesulitan yang dihadapi warga sudah menjadi kewajiban untuk segera dapat membantunya, karena keselamatan masyarakat menjadi prioritas utama,” Tambahnya.

Ditempat terpisah, Dokter Satgas Yonif Raider 100/PS Letda Ckm dr. Teguh Pratikto mengatakan bahwa dengan adanya jajaran pos Satgas Pamtas RI-PNG Yonif Raider 100/PS yang tersebar di sektor Utara Papua Khususnya di Kabupaten Keerom, diharapkan dapat turut masuk ke masyarakat khususnya dalam membantu memelihara kondisi dan kesehatan masyarakat.

“Kita sebagai TNI berkewajiban membantu kesulitan masyarakat yang ada di sekitar kita. Sekecil apapun tindakan yang kita lakukan mudah-mudahan dapat membantu kesulitan warga, karena membantu mengatasi kesulitan warga merupakan tugas mulia.” tuturnya..

Sementara itu, Andrian Meho (18) selaku Abang kandung dari Adik Beti Meho (9) mengucapkan banyak terimakasih karena sudah membantu menangani dan memberi pengobatan adiknya.

“Luar biasa Bapak TNI telah memberikan pelayanan kesehatan yang terbaik adik saya, terimakasi Bapak TNI semoga kita selalu dalam lindungan Tuhan yang maha kuasa,” ucap Andrian.

No More Posts Available.

No more pages to load.