Prajurit TNI AU Bersama US SOCPAC Gelar Latihan PDSS ARROW IRON TA 2022

oleh -
oleh

sergap TKP – MEDAN

Prajurit TNI AU bersama US SOCPAC menggelar latihan bersama PRE DEPLOYMENT AND SITE SURVEY (PDSS) ARROW IRON TA 2022, Kegiatan latihan diawali dengan rapat koordinasi bertempat di Rupat Yonko 469 Kopasgat, Polonia-Medan. Senin (14/03/2022).

Rapat koordinasi yang dipimpin oleh Komandan Batalyon Komando 464 Kopasgat Mayor Pas Puthut HM., M.Han sebagai Exercise Director tersebut membahas rencana secara garis besar latihan, materi latihan dan survei lokasi latihan.

Pada sambutanya Danyonko 464 Kopasgat selaku Exercise Director menyampaikan, latihan bersama antara Indonesia dan Amerika Serikat ini melibatkan salah satu Pasukan Khusus kedua negara, dimana Indonesia melibatkan Pasukan Khusus TNI AU dari Satbravo 90 Kopasgat dan Amerika Serikat melibatkan United Stated Special Operation Command Pacipic (US SOCPAC) dalam hal ini dengan ODA 1313,

“Latihan ini mempunyai tujuan untuk meningkatkan profesionalisme, saling bertukar kemampuan, pengetahuan, taktik dan tehnik pertempuran serta proses pengambilan keputusan dalam pelaksanaan operasi, selain itu juga untuk mempererat hubungan kerjasama dari kedua negara, tetap utamakan safety dalam latihan bersama ini dan selalu menerapkan Protokol Kesehatan, semoga latihan bersama ini diberikan keselamatan dan kesuksesan,” terang Mayor Pas Puthut HM., M.Han.

Usai rapat koordinasi dilaksanakan survei lokasi yang akan digunakan latihan bersama.

Hadir dalam acara tersebut perwakilan dari Mabes TNI AU Letkol Nav Wahyu Pratomo , dari Satbravo 90 Kopasgat, Wing Komando III, Yonko 469 Kopasgat, Kaintel Lanud Soewondo dan ODC US Embassy.

No More Posts Available.

No more pages to load.