Prajurit Yonzipur 9 Kostrad Raih Peringkat Pertama Diklapa 1 Kecabangan Zeni

oleh -
oleh

sergap TKP – BOGOR

Lettu Czi Lukman Hakim Baihaqi, S. T. Han telah meraih prestasi yang sangat membanggakan Batalyon Zipur 9 Kostrad yaitu meraih peringkat pertama dalam melaksanakan Pendidikan Lanjutan Perwira (Diklapa) I kecabangan Zeni, di Pusat Pendidikan Zipur (Pusdikzi ) Kodiklat TNI AD, Bogor. Senin, (9/5/2022).

Upacara penutupan Pendidikan Lanjutan Perwira (Diklapa) I kecabangan Zeni dengan peserta berjumlah 27 orang mantan siswa.

Lettu Czi Lukman Hakim Baihaqi, S. T. Han memperoleh Prestasi peringkat pertama dengan hasil akumulasi 3 aspek tripola dasar yang terdiri dari “Akademik, Jasmani dan Kepribadian”.

Prestasi tersebut merupakan salah satu bekal dalam mendukung tugas pokok Yonzipur 9/LLB Divif 1 Kostrad ke depannya dan juga pembuktian bahwa Yonzipur 9/LLB Kostrad merupakan satuan yang syarat akan prestasi.

No More Posts Available.

No more pages to load.