sergap TKP – KERTOSONO
Guna mencegah gangguan kamtibmas maupun antisipasi tindak kejahatan lainnya, kali ini Anggota Polsek Kertosono dipimpin oleh Panit Binmas Polsek Kertosono Ipda Dwi Agus Kristanto bersama tiga anggota melaksanakan Patroli dengan sasaran Pemukiman , obyek vital di wilayah Kecamatan Kertosono . Rabu (22/06/2022).
Giat Patroli kali ini di Bank BRI Jalan Gatot Subroto Desa Kutorejo Kecamatan Kertosono , dalam giat Patroli petugas memberikan himbauan kamtibmas kepada warga masyarakat yang melakukan transaksi perbankan agar selalu waspada terhadap pelaku tindak kejahatan, apabila memarkir kendaraan roda 2 agar dikunci ganda antisipasi pelaku curanmor.
Petugas juga, menghimbau kepada security Bank untuk selalu mengingatkan warga yang sedang berkunjung di bank untuk selalu mematuhi protokol kesehatan dan memarkir kendaraan yang aman dengan kunci ganda.
Di tempat terpisah, Kapolsek Kertosono Kompol Pramono mengatakan bahwa kegiatan Patroli Samapta yang dilakukan pihaknya dalam rangka untuk meminimalisir pelaku kejahatan.
“Dengan adanya Patroli Samapta dapat meminimalisir pelaku kejahatan yang akan beraksi sehingga situasi kamtibmas wilayah Kecamatan Kertosono tetap Kondusif.” ujar Kompol Pramono.







