sergap TKP – TANAH DATAR
Dandim 0307/Tanah Datar Letkol Czi Sutrisno,S.T.,M.I.P didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Cabang LXI Kodim 0307/Tanah Datar Ny.Wati Sutrisno menghadiri acara Gadget Free Day di RT-13 Kelurahan Silaing Bawah Kota Padangpanjang. Acara tersebut dalam rangka mengisi kegiatan kampung Pancasila dengan kegiatan Menanam Kunyit secara simbolis, melukis Mural, dan melestarikan budaya kebersamaan guna menunjang kelurahan Silaing bawah menjadi kampung yang Berdikari, Sabtu (24/09/2022).
Setelah melewati kajian, penelitian, musyawarah, serta sosialisasi, di RT-13 kelurahan Silaing Bawah Kota Padang Panjang akhirnya dicanangkan sebagai Kampung Pancasila yang disisiati oleh Kodim 0307/Tanah Datar Kabupaten Tanah Datar.
Berdasarkan keterangan yang disampaikan Dandim 0307/TD Letkol Czi Sutrisno,S.T.,M.I.P, dipilihnya Kelurahan Silaing Bawah Kota Padang Panjang sebagai Kampung Pancasila karena kegiatan yang dilakukan selama ini telah mencerminkan Pancasila sebagai Dasar Negara.
“Kehidupan kerukunan beragama, kegiatan saling toleransi, gotong royong dan kerjasama itu cocok dengan pengamalan Pancasila. Itu juga sebagai cerminan kebhinekaan atau keberagaman.
Lebih penting lagi, apa yang sudah dicontohkan oleh masyarakat Kelurahan Silaing Bawah Kota Padang Panjang ini mampu menangkal gangguan yang dapat memecah belah bangsa,” ujar Letkol Czi Sutrisno,S.T.,M.I.P.
Hadir pada acara tersebut, Walikota PP, Dandim 0307/TD, Kaban Kesbangpol PP, Kadis Pendidikan, Kadis Pertanian, Camat PP Barat, Danramil 01/PP, Kapolsek diwakili, Kepsek SMP-2 PP, Masyarakat Silba, Siswa SMP-2, serta para undangan lainnya.