Lanud Maimun Saleh Gelar Kegiatan Wira Club

oleh -
oleh

sergap TKP – SABANG

Pangkalan TNI Lanud Maimun Saleh menggelar kegiatan Wira Club guna mempererat silaturahmi serta meningkatkan soliditas seluruh perwiranya sekaligus acara pelepasan empat Perwira yang melaksanakan mutasi tugas ke tempat baru yang bertempat di Mata Ie Resort, Kamis (20/10/2022).

Dalam sambutannya Komandan Lanud Maimun Saleh Letkol Pnb Fahrur Rozi, S.T., M.I.Pol menyampaikan, memaknai hikmah kegiatan wira club ini utamanya bertujuan untuk meningkatkan kebersamaan dan kekompakan serta persaudaraan di antara kita semua para Perwira Lanud Maimun Saleh.

“Saya mengajak para perwira untuk selalu bersama dalam setiap event atau kegiatan apapun yang diselenggarakan Lanud Maimun Saleh, sebab kekompakkan dan kebersamaan merupakan suatu kewajiban yang harus kita jalankan, guna keberhasilan setiap misi penugasan, karena sebagai seorang perwira sejati haruslah tetap berada dalam kondisi yang harmonis antar sesama perwira,” ujar Danlanud Maimun Saleh Letkol Pnb Fahrur Rozi, S.T., M.I.Pol .

“Untuk itu, melalui acara Wira Club ini, saya mengajak seluruh Perwira Lanud Maimun Saleh untuk memanfaatkan acara ini sebaik-baiknya sebagai ajang untuk mempererat silaturahmi, kemudian memupuk nilai-nilai kebersamaan, guna meningkatkan kerjasama dan kekompakan kita,” kata Danlanud Mus

Danlanud Mus menambahkan, “Kepada para Perwira yang mutasi atau pindah tugas ke tempat yang baru agar jaga nama baik Lanud Maimun Saleh serta terimaksih atas dedikasinya selama berdinas di Lanud Maimun Saleh.” imbuhnya.

No More Posts Available.

No more pages to load.