sergap TKP – JAKARTA
Upacara pembukaan pendidikan pertama Tamtama (Dikmata) TNI AD Gelombang II TA 2022, secara resmi dibuka langsung oleh Danrindam Jaya Kolonel Inf Ayub Akbar, bertempat di lapangan Chandradimuka, Rindam Jaya, Jl Condet Raya, Jakarta Timur. Sabtu (26/11/2022).
Upacara pembukaan Dikmata Gel. II TNI AD TA 2022 di ikuti 235 calon siswa, pada pembukaan tersebut diawali dengan pernyataan dari Danrindam Jaya, diikuti suara dentuman TNT sebanyak 3 kali. Sebelumnya Rindam Jaya telah menyampaikan pemberitahuan kepada seluruh warga sekitar Rindam Jaya, bahwasannya pada upacara pembukaan Dikmata akan ada suara dentuman TNT menandai upacara tersebut.
Dalam amanat Pangdam Jaya/Jayakarta yang dibacakan Danrindam Jaya Kolonel Inf Ayub Akbar disampaikan ucapan selamat kepada para calon prajurit TNI AD yang hadir. Kesempatan ini merupakan kebanggaan dan kehormatan tersendiri untuk seluruh peserta upacara karena berhasil melalui seleksi demi seleksi untuk menjadi prajurit TNI-AD.
“Bulatkan tekad dan hilangkan keragu-raguan mengikuti pendidikan kurang lebih 5 bulan, ini memiliki arti penting sebagai salah satu bagian dari proses membentuk karakter dan kemampuan seorang prajurit. Hindari perbuatan yang dapat merugikan diri sendiri, keluarga dan rekan-rekan,” tegas Pangdam Jaya dalam amanatnya








