sergap TKP – SALATIGA
Personil Denpom IV/3 Salatiga pada hari Senin tanggal 21 Nopember 2022 melaksanakan Operasi Gaktib “Waspada Wira Keris” TW IV TA. 2022. Selasa 22 Nopember 2022.
Operasi Gaktib yang dilaksanakan di wilayah Kota Salatiga tepatnya di Jln. Sukarno Hatta (depan PT.Damatex) itu, di pimpin oleh Danunit Gakumwal 1 Letda Cpm Dodi Rohdiana.
Pada keterangannya, Danunit Gakumwal 1 Letda Cpm Dodi Rohdiana mengatakan, “Denpom IV/3 Salatiga bertekad melaksanakan tugas dan fungsinya dengan cara semaksimal mungkin, untuk menegakkan disiplin dan tata tertib dilingkungan TNI AD diwilayah hukum Korem 073/Makutarama.” Ujarnya.
Selama kegiatan Opsgaktib “WASPADA WIRA KERIS” TW IV TA.2022 Berjalan dengan lancar, aman dan tertib.






