sergap TKP – BALI
Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto menandatangani kesepakatan antara pemerintah RI dan World Health Organization (WHO) dalam pembentukan pusat pelatihan multi-negara untuk kesiapan operasional darurat kesehatan dan Tim Medis Darurat (Emergency Medical Teams/EMT) di Unhan RI. Selasa (15/11/2022).
Tujuan dari kesepakatan ini adalah untuk meningkatkan kapasitas Indonesia, negara-negara Asia, dan negara di sekitarnya untuk dapat bertindak cepat ketika terjadi keadaan darurat.
“Kita lebih aman dan kuat saat kita menyiapkan diri kita bersama,” kata Menhan Prabowo.
MoU ini ditandatangani oleh Menhan Prabowo, Menteri Kesehatan RI Budi Gunadi Sadikin, dan Direktur Jenderal WHO Tedros Adhanom Ghebreyesus disaksikan oleh Menko Polhukam Mahfud MD di sela-sela pelaksanaan KTT G20 hari pertama di Nusa Dua Bali.








