Kapolres Bartim Pimpin Langsung Pencarian Orang Hilang Di Hutan Desa Karang Langit

oleh -
oleh

sergap TKP – BARITO TIMUR

Kepala Kepolisian Resor Barito Timur (Bartim) AKBP Viddy Dasmasela, S.H, S.I.K., memimpin Langsung upaya pencarian orang hilang yang berada di Desa Karang Langit, Kecamatan Dusun Timur, Kabupaten Barito Timur, Rabu ((15/02/2023).

Turut ikut serta dalam pencarian orang hilang tersebut Waka Polres Barito Timur Kompol Zulyanto L Kramajaya, S.I.K., M.M., beserta pejabat utama dan Personil Sat Samapta Polres Barito timur dibantu dari personil Batalyon C Sat Brimob Kompi Lenggang, TNI, relawan yang ada dikabupaten Barito Timur maupun masyarakat sekitar.

Orang hilang tersebut diketahui bernama Sinden yang berumur 74 Tahun, informasi yang diketahui bahwa yang bersangkutan diduga pergi mandi ketempat sungai yang biasa digunakannya untuk mandi.

Dari pihak keluarga dan perangkat desa melakukan pencarian ke arah sungai tersebut dan hanya menemukan Sepeda Ontel yang biasa digunakan oleh ibu Sinden sehari hari.

Pihak keluarga maupun perangkat desa dan dibantu oleh warga melakukan pencarian menyusuri sungai tetapi sampai hari Selasa 14 februari 2023 masih belum ditemukan.

Kejadian orang hilang tersebut diketahui dari hari sabtu tanggal 11 Februari 2023 dan dilaporkan ke Polsek Dusun Timur oleh anak yang bersangkutan pada hari selasa 14 Februari 2023.

Dan sampai saat ini rabu tanggal 15 Februari masih dilakukan usaha pencarian menyusuri hutan yang berada di Desa Karang Langit tersebut.

Kapolres Bartim AKBP Viddy Dasmasela, S.H., S.I.K., melewati Kasubsi PIDM Aipda Jarot Iswahyudi menyampaikan turut prihatin kepada keluarga yang bersangkutan dan semoga orang tua atau keluarga yang hilang tersebut secepatnya untuk ditemukan. tuturnya

“Kami personil Polres Barito Timur beserta personil Batalyon C Sat Brimob dan Relawan dibantu masyarakat sekitar akan tetap berupaya untuk melakukan pencarian ibu Sinden” tutupnya

No More Posts Available.

No more pages to load.