DANKORMAR TINJAU LATIHAN PUNCAK DENJAKA DALAM MALINDO DARSASA-11AB/2023 DI MALAYSIA

oleh -
oleh

sergap TKP + PAHANG

Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Widodo Dwi Purwanto meninjau Pasukan Detasemen Jalamangkara TNI AL dalam Latihan Bersama Malindo Darsasa 11AB/2023 yang di gelar di Pahang Malaysia. Minggu (19/03/2023).

Dalam kegiatan tersebut Komandan Korps Marinir mendampingi Panglima Komando Gabungan Wilayah Pertahanan (Pangkogabwilhan) I Laksdya TNI Irvansyah saat menutup secara resmi Latihan Gabungan Bersama (Latgabma) Malindo Darsasa-11AB/2023.

Dalam sambutannya Pangkogabwilhan I menyampaikan bahwa latihan ini memiliki arti dan manfaat yang sangat besar serta memiliki dampak strategis bagi kedua negara yaitu meningkatkan kualitas dan kapasitas kerjasama militer TNI dan ATM terutama berkaitan dengan upaya peningkatan profesionalisme prajurit kedua Angkatan Bersenjata, sehingga tercipta interoperability dalam pelaksanaan operasi khususnya pada bidang counter terorism.

Sementara itu, Panglima Angkatan Bersama, YBhg Leftenan Jeneral Dato’ Noor Mohamad Akmar bin Mohd Dom TUDM mengatakan bahwa dengan terlaksananya Latgabma Malindo Darsasa-11AB/2023 ini, prajurit kedua negara telah bisa bekerjasama secara pengetahuan dan kemampuan dalam aspek operasi menangani terorisme selaras Protap 16 dan 18 Malindo yang menjurus kepada pencapaian objektif eksesais.

Hadir dalam kegiatan tersebut Pemangku Raja Pahang Kebawah Duli Yang Maha Mulia Tengku Hassanal Ibrahim Alam Shah ibni Al-Sultan Abdullah Ri’ayatuddin Al-Mustafa Billah Shah, Dankoopssus TNI Mayjen TNI Joko P. Putranto, Danjen Kopassus Mayjen TNI Iwan Setiawan, Dan Kopasgat Marsda TNI Wahyu Hidayat.

No More Posts Available.

No more pages to load.