Prajurit Batalyon Infanteri 731/Kabaresi Terima Pengarahan Danbrigif 27/NI

oleh -
oleh

sergap TKP – MALUKU TENGAH

Prajurit Batalyon Infanteri 731/Kabaresi terima pengarahan Danbrigif 27/NI Kolonel Inf Rudy M. Simangunsong, S.Sos. yang dikemas dalam kegiatan Jam Danbrig kepada seluruh Prajurit jajaran Brigif 27/NI secara Virtual, khususnya Prajurit Yonif 731/Kabaresi yang dilaksanakan di Ruang Aula Brigif 27/NI, Sabtu (04/03/2023).

Turut hadir dalam kegiatan tersebut Kasipers, Dandenma, Wadan Yonif 731/Kabaresi, dan seluruh perwira brigif 27/NI dan perwira Yonif 731/Kabaresi.

Sebelum menerima Pengarahan seluruh jajaran menyaksikan kegiatan Peragaan Beladiri Taktis.

Beladiri Taktis ini, Merupakan Beladiri yang Menggunakan Tangan Kosong (Tanpa Senjata) dengan metode pertahanan diri. Beladiri ini diperkuat dengan gerakan Reflek yang sangat cepat dengan tujuan adalah untuk Menghindari serangan musuh dan Menyerang balik musuh dengan cepat dan kuat adapun Prajurit Kabaresi yang ikut serta yaitu Serda sping, Praka melan, Pratu rovi ,Pratu celvin dan Prada darmalis.

Setelah Pertunjukan Beladiri dilanjutkan pengarahan Danbrig 27/Nusa Ina Kolonel Inf Rudy M. Simangunsong, S.Sos. Beliau menyampaikan beberapa Hal yaitu

Danbrigif Menyampaikan Agar Seluruh Prajurit Menguasai Bela diri Taktis yang Akan di Sosialisasikan di masing-masing satuan agar mampu menghadapi perkembangan situasi di dalam maupun di luar satuan.

agar kita prajurit jika mempunyai suatu masalah jangan lari dari masalah itu karena setiap masalah percaya pasti ada jalan keluarnya.

bahwa kita menjadi prajurit harus mempunyai kemampuan yang berguna untuk banyak orang atau masyarakat.

Diakhir Pengarahan Danbrigif 27/Nusa Ina menyampaikan agar kita prajurit harus kuat dalam semua aspek antara lain yaitu Soldier Strong, Family Strong, Army Strong dan Nations Strong.

No More Posts Available.

No more pages to load.