sergap TKP – BEKASI
Dandim 0509 Letkol Inf M Horison Ramadhan,menghadiri Rapat Koordinasi Lintas Sektoral dalam rangka kesiapan Idul Fitri 1444H/2023M secara virtual di Ruang Rapat Lantai 2 Polres Metro Bekasi. Pada Kamis (6/4/2023).
Rapat Koordinasi Lintas Sektoral di hadiri oleh Kapolres Metro Bekasi Kombes Pol Twedi Adityia Bennyahdi, S.Sos, S,IK, M.H,Dandim 0509 Letkol Inf M Horison Ramadhan,Sekda Kabupaten Bekasi Deddy Supriyadi, Wakapolres Metro Bekasi AKBP Erick Frendriz S.IK M.Si.
Hasil Via zoom meeting tersebut Kapolres menjelaskan, bahwa tujuan dari pada Rakor lintas sektor kali menyampaikan puncak arus mudik diperkirakan H-1 yang jatuh pada hari Jumat, 21 April 2023 dengan potensi pergerakan 18,7 juta orang (15,1%). Terjadi peningkatan diperkirakan mulai H-3 yang jatuh pada hari Rabu,19 April 2023 Kementerian Perhubungan memproyeksikan jumlah pemudik sebanyak 123,8 juta orang pada Lebaran 2023 yang masih didominasi menggunakan transportasi pribadi.” Terang Kapolres
Dandim 0509 Kabupaten Bekasi Letkol inf Muhamad Horison Ramadhan dalam Keterangan Persnya menyampaikan akan mempersiapkan Jajaran Personilnya untuk memberikan pelayanan bersama Personil Gabungan menciptakan situasi yang lancar dan aman, Karena Hasil Rakor Diperkirakan pada tahun 2023 ini jumlah pemudik, khususnya dari Jakarta yang akan melewati Kabupaten Bekasi menuju Kampung Halaman akan membeludak. Karena sudah dua tahun lebih masyarakat menahan diri tidak bisa pulang kampung.” Tutur Dandim pada Awak Media