sergap TKP – JAKARTA
Komandan Lanud Halim Perdanakusuma (Danlanud) Marsma TNI Adrian P. Damanik, S.T., M.M mengapreasiasi dan mengucapkan terim kasih atas kelancaran dan keberhasilannya pada HUT ke -77 TNI AU, di Hanggar Skadron 17. Senin (10/4/2023).
Apresiasi dan ucapan terimakasih tersebut disampaikan kepada seluruh crew demo udara dari Skadron 2, Skadron 45, Skadron 31 dan Skadron 17 Lanud Halim P serta seluruh personel Lanud Halim Perdana Kusuma baik yang terlibat langsung maupun yang tidak pada HUT ke -77 TNI AU, di Hanggar Skadron 17.
Hadir pada acara ini, Para Kadis, Komandan Satuan serta personel yang ditunjuk, selanjutnya dilaksanakan doa bersama yang dipimpin Kabintal Lanud Halim P Letkol Sus Mulyadi, S.Ag.








