Wadan Pasmar 2 Pimpin Sidang Pantukhir Pemilihan Tamtama Teladan Pasmar 2

oleh -
oleh

sergap TKP – SURABAYA

Wakil Komandan (Wadan) Pasmar 2 Kolonel Marinir Ahmad Fajar memimpin Sidang Pantukhir pemilihan Tamtama Teladan Pasmar 2 tahun anggaran 2023, yang dilaksanakan di Batalyon Roket 2 Marinir, Kesatrian Marinir Sutedi Senaputra Karangpilang, Surabaya. Kamis (25/05/2022).

Pemilihan Tamtama Teladan merupakan salah satu ajang kompetisi bagi para prajurit TNI AL, untuk menguji kemampuan dasar militer para prajurit tamtama baik dari segi fisik, akademik, pengetahuan dan wawasan. Selain itu juga sebagai bentuk pembinaan prajurit dengan memberikan penghargaan berupa pengakuan terhadap prajurit Tamtama terbaik di lingkungan Pasmar 2.

Pada sidang pantukhir Tamtama Teladan ini, Asrena Danpasmar 2 Kolonel Marinir Abdi Zunanda Tambunan dan Aspers Danpasmar 2 Kolonel Marinir ikut serta menilai para peserta. Dari 15 prajurit yang mengikuti sidang pantukhir, terpilih 3 personel yang akan mewakili Pasmar 2 yaitu Kopda Mar M. Andrianto, Koptu Mar Yudi Ahmad E, dan Kopda Mar Riwan M. Dondo

Wadan Pasmar 2 mengucapkan selamat kepada prajurit yang terpilih sebagai Tamtama Teladan Pasmar 2, ini merupakan suatu kebanggaan buat Satuan dan keluarga, dari hasil seleksi secara obyektif karena seluruh penilaian pelaksanaan tes ini tidak ada rekayasa, artinya ini murni dari hasil kemampuan masing-masing pribadi.

“Kepada tamtama teladan Pasmar 2, persiapkan diri untuk mengikuti pemilihan tamtama teladan tingkat Kormar maupun tingkat TNI AL. Laksanakan tugas dengan penuh tanggung jawab sebagai duta Pasmar 2 dan berikan prestasi terbaiknya” tegas Wadan Pasmar 2.

No More Posts Available.

No more pages to load.