sergap TKP – BINJAI
Kepala Staf Kodim 0203/Lkt Mayor Inf Abner Bangun pada Senin (24/7/2023) menghadiri acara Pelantikan Pengurus Daerah Majelis Adat Budaya Melayu Indonesia (MABMI) Kota Binjai periode 2023 – 2027 bertempat di Pendopo Umar Baki Binjai Jl. Veteran Kel. Tangsi Kec. Binjai Kota, Selasa (25/7/2023).
Pada sambutannya, Walikota Binjai Drs. H. Amir Hamzah MAP mengucapkan selamat dan sukses atas dilantiknya segenap pengurus daerah majelis adat budaya melayu Indonesia (MABMI) Kota Binjai periode 2023-2027. Semoga Pelantikan ini menjadi momentum kebangkitan Budaya Melayu di Kota yang kita cintai ini. Semoga dapat menjalin kerjasama dan berkolaborasi dengan Pemerintah dalam membangun Kota agar lebih maju dan berkembang.
” Keberadaan majelis adat budaya melayu Indonesia di Kota Binjai merupakan lembaga yang sangat penting dan strategis karena Kota Binjai ini sendiri mayoritasnya suku Melayu,” lanjut Walikota Binjai.
Selanjutnya Walikota Binjai berharap kepada penduduk asli dan penduduk pendatang yang ada di Kota Binjai, bahwa beliau mengajak bersama-sama mewujudkan apa yang telah dicita-citakan yaitu menjadikan Kota yang maju, berbudaya dan Religius serta rukun semuanya. “Saya juga meyakini, setelah Pelantikan ini akan segera lahir ide-ide, gagasan dan program kerja yang akan membesarkan kebudayaan melayu,” tutupnya.
Turut hadir dalam kegiatan tersebut Walikota Binjai Drs H Amir Hamzah MAP, Ketua PW MABMI Sumut Ir. H. Zahir, M.AP, Dandim 0203/Lkt diwakili oleh Kasdim 0203/Lkt Mayor Inf Abner Bangun, Kapolres Binjai diwakili oleh Kabagops Polres Binjai Kompol Polin Damanik, Ketua PD MABMI Kota Binjai / Ketua DPRD Binjai H Noor Sri Syah Alam Putra, Ketua Pengadilan Agama Kota Binjai Mhd. Taufik, S.HI, Kalapas Kota Binjai Theo Adrianus, A.Md. SH., M.H, Kakan Kemenag Kota Binjai Drs. H. Saparuddin, M.A, Sekretaris PW MABMI Sumut H. Aja Sahri, S.Ag, M.Sos, Para Pengurus MABMI Binjai, Para pengurus FKUB Kota Binjai, Tokoh Agama, Tokoh adat dan Tokoh Masyarakat.








