sergap TKP – JAKARTA
Kepala Staf Angkatan Udara (Kasau), Marsekal TNI M. Tonny Harjono, S.E., M.M., mendampingi Menteri Pertahanan RI (Menhan RI) Jenderal TNI (HOR) (Purn) Prabowo Subianto dalam kegiatan pembekalan kepada Calon Perwira Remaja (Capaja) Akademi TNI-Polri tahun 2024 di Balai Sudirman, Jakarta, Jumat (12/7/2024).
Pada momentum tersebut, Menhan RI menyampaikan pidato dengan tema Perwira Ksatria Pembela Tanah Air. Dijelaskan oleh Menhan RI bahwa tema tersebut memiliki makna bahwasanya para capaja harus memiliki jiwa rela berkorban demi nusa dan bangsa.
Lebih lanjut Menhan RI menyampaikan kepada para capaja terkait tujuan berbangsa dan bernegara yang tercantum dalam pembukaan undang-undang Dasar (UUD) tahun 1945. Dikatakan oleh Menhan bahwa tujuan nasional yang utama yaitu melindungi segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia.
Digelarnya acara pembekalan ini diharapkan dapat Membangkitkan semangat patriotisme dan nasionalisme dalam diri para capaja akademi TNI-Polri 2024, sehingga kedepan para capaja dapat menjadi pemimpin masa depan bangsa yang tangguh dan berkarakter.
Turut menghadiri acara, Panglima TNI Jenderal TNI H. Agus Subiyanto, S.E., M.Si., Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc. dan Kepala Staf TNI Angkatan Laut (Kasal) Laksamana TNI Dr. Muhammad Ali, S.E., M.M., M.Tr.Opsla. beserta para pejabat di lingkungan TNI Polri.






