Prajurit Pasmar 1 Tergabung Dalam Pasukan Gabungan HUT ke 79 Korps Marinir

oleh -
oleh

sergap TKP – JAKARTA

Untuk memantapkan diri menjelang acara puncak Upacara Militer dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke 79 Korps Marinir, prajurit Pasmar 1 tergabung dalam prajurit Korps Marinir gabungan yang terdiri dari Pasmar 1, Pasmar 2, Pasmar 3 dan Brigif 4 Marinir serta Satuan Korps Marinir yang terlibat dalam rangkaian HUT ke 79 Korps Marinir.

Demi penampilan terbaiknya pada saat acara puncak HUT ke 79 Korps Marinir, Ribuan prajurit Korps Marinir terus melaksanakan latihan dengan penuh semangat yang dilaksanakan di lapangan Apel Brigif 1 Marinir, Kesatrian Marinir Hartono, Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (15/11/2024).

Dengan dipimpin langsung oleh Komandan Pasmar 1 (Danpasmar 1) Brigjen TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P., CHRMP., M.Tr.Opsla., M.Han., prajurit Pasmar 1 terlibat dalam seluruh rangkaian acara puncak HUT ke 79 Korps Marinir seperti upacara militer, demonstrasi bela diri militer, terjun payung, demonstrasi Alat Utama Sistem Senjata (Alutsista), defile pasukan, defile Alutsista, bahkan Jalasenastri Pasmar 1 juga turut terlibat dalam demonstrasi panahan.

Pada kesempatan geladi hari ini, Komandan Korps Marinir (Dankormar) Mayjen TNI (Mar) Dr. Endi Supardi, S.E., M.M., M.Tr.Opsla., CHRMP., CRMP., dengan didampingi oleh Wadan Kormar Brigadir Jenderal TNI (Mar) Muhammad Nadir, M.Tr.Opsla., Irkormar Brigjen TNI (Mar) Tri Subandiyana, S.H., beserta para Pejabat Utama (PJU) Korps Marinir berkesempatan meninjau langsung rangkaian kegiatan geladi HUT ke 79 Korps Marinir.

No More Posts Available.

No more pages to load.