Syukuran HUT ke-78 POMAU, Danlanud Jenderal Besar Soedirman Berikan Apresiasi Kepada Personel Satpomau Lanud J.B. Soedirman

oleh -
oleh

sergap TKP – PURBALINGGA

Komandan Lanud Jenderal Besar Soedirman Letkol Pnb Tatag Onne Setiawan, S.I.P., M. Han., bersama Ketua PIA Ardhya Garini Cab.12/D.II Lanud J.B. Soedirman Ny. Tatag Onne Setiawan, menghadiri acara syukuran HUT ke-78 Polisi Militer Angkatan Udara (POMAU), bertempat di Gedung Serbaguna Suwarno Lanud J.B. Soedirman, Purbalingga. Senin (11/11/2024).

Komandan Lanud J.B. Soedirman dalam sambutannya menyampaikan, ucapan Selamat Ulang Tahun ke-78 Polisi Militer Angkatan Udara, disertai harapan dan doa, semoga dihari ulang tahun ini, Polisi Militer Angkatan Udara sebagai garda terdepan penegakan hukum, senantiasa menjaga profesionalisme dan integritas dalam melaksanakan tugas.

“Terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya, kepada seluruh Personel Satpomau Lanud J.B. Soedirman atas dedikasi dan pengabdian yang telah diberikan selama ini, dalam mendukung tugas pokok Lanud J.B. Soedirman dan semoga personel Satpomau Lanud J.B. Soedirman semakin profesional didalam melaksanakan tugas sebagai penegak hukum,” pungkas Danlanud.

Acara syukuran peringatan HUT ke-78 POMAU, diisi dengan pemotongan tumpeng oleh Komandan Lanud J.B. Soedirman didampingi Ketua PIA Ardhya Garini Cab.12/D.II Lanud J.B. Soedirman diberikan kepada Dansatpom Lanud J.B. Soerdirman Lettu Pom Dhito Rahutomo, S.T. Han., dan personel Satpomau termuda.

HUT ke-78 POMAU tahun ini mengusung tema Dengan Dilandasi Semangat Wira Waskita, POMAU Siap Mendukung Terwujudnya TNI AU yang AMPUH (Adaptif, Modern, Profesional, Unggul, dan Humanis) Menuju Indonesia Maju.

No More Posts Available.

No more pages to load.