Kapolda Kalimantan Utara Pimpin Gelar Operasional dan Analisa Evaluasi Akhir Tahun 2024 Polda Kaltara dan Polres/ta Jajaran

oleh -
oleh

sergap TKP – BALUNGAN

Kapolda Kalimantan Utara Irjen Pol Hary Sudwijanto, S.IK, M.Si memimpin Gelar Operasional dan Analisa Evaluasi Akhir Tahun 2024 Polda Kaltara dan Polres/ta jajaran. Senin (23/12/2024).

Kegiatan Gelar Operasional dan Analisa Evaluasi Akhir Tahun 2024 Polda Kaltara dan Polres/ta jajaran ini dalam rangka memetakan kondisi sumber daya dan capaian Kinerja Satker Polda Kaltara dan Polres/ta jajaran selama satu tahun.

Acara Gelar Operasional dan Anev Akhir Tahun 2024 ini dihadiri juga oleh Wakapolda Kaltara, Irwasda Polda Kaltara, para Pejabat Utama Polda Kaltara, para Kapolres/ta dan Kabag Ops jajaran Polda Kaltara.

Acara GO dan Anev Akhir Tahun 2024 ini juga sekaligus menyampaikan atensi Presiden RI dan Kapolri pada Apel Kasatwil yang lalu di Akpol Semarang.

No More Posts Available.

No more pages to load.