sergap TKP – BANDUNG
Kepolisian Daerah Jawa Barat menggelar rapat penting yang dipimpin langsung oleh Wakil Kapolda Jabar, Brigjen Pol. Adi Vivid Agustiadi Bachtiar, pada Senin (26/5/2025).
Rapat tersebut membahas rencana pengadaan mobil Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) mobile untuk memperkuat penegakan hukum lalu lintas secara elektronik di wilayah hukum Polda Jabar.
Brigjen Pol. Adi Vivid menekankan pentingnya akurasi dan efektivitas sistem ETLE dalam mendukung transformasi menuju lalu lintas yang modern, transparan, dan akuntabel.
Dalam rapat, dibahas secara mendalam berbagai aspek teknis dan administratif pengadaan kendaraan, termasuk spesifikasi, integrasi sistem kamera dan perangkat lunak, serta kesiapan personel Ditlantas Polda Jabar untuk mengoperasikan teknologi tersebut.
Hadir dalam rapat pejabat utama Polda Jabar, perwakilan Ditlantas, dan tim teknis yang bertanggung jawab dalam proses pengadaan ini sebagai bagian dari komitmen Polda Jabar mendukung kebijakan nasional digitalisasi penegakan hukum lalu lintas.
Kabid Humas Polda Jabar Kombes Pol. Hendra Rochmawan menyampaikan bahwa kendaraan ETLE mobile ini diharapkan membuat penindakan pelanggaran lalu lintas menjadi lebih efektif dan merata, terutama di wilayah yang belum terjangkau kamera ETLE statis.
Polda Jabar menargetkan pengadaan dan operasionalisasi unit ETLE mobile dapat segera direalisasikan untuk meningkatkan keselamatan dan ketertiban berlalu lintas di Jawa Barat.








