Danrem 073/Makutarama Pimpin Sertijab Kasrem dan Tiga Dandim

oleh -
oleh

sergap TKP – SALATIGA

Danrem 073/Makutarama Kolonel Arm Ezra Nathanael, S.Kom., M.M., M.Han memimpin penyerahan tugas jabatan Kasrem 073/Mkt, Serah Terima Jabatan tiga Dandim, serta Tradisi Prajurit Korem 073/Makutarama di Balai Prajurit Makutarama. Senin, 15 Desember 2025.

Penyerahan tugas Kasrem dilakukan oleh Letkol Arh Muda Setyawan, S.I.P., M.I.P. Sertijab Dandim meliputi Dandim 0717/Grobogan dari Letkol Kav Barid Budi Susila, S.Sos. kepada Letkol Inf Wefri Sandiyanto, Dandim 0719/Jepara dari Letkol Arm Khoirul Cahyadi, S.E. kepada Letkol Arm Ranna Hidfitriyadi, S.Sos., serta Dandim 0722/Kudus dari Letkol Inf Hermawan Setya Budi, M.Han. kepada Letkol Arh Yuusufa Allan Andriasie, S.Sos.

Danrem menegaskan bahwa pergantian jabatan merupakan bagian dari pembinaan organisasi dan kesinambungan kepemimpinan.

“Serah terima jabatan adalah proses alami untuk menjaga profesionalisme dan meningkatkan kinerja satuan,” tegasnya.

Danrem juga menyampaikan apresiasi kepada pejabat lama serta harapan kepada pejabat baru agar segera beradaptasi dan melanjutkan program satuan.

Kegiatan ini menjadi momentum penguatan soliditas dan regenerasi kepemimpinan di jajaran Korem 073/Makutarama.

No More Posts Available.

No more pages to load.