sergap TKP – SITUBONDO
Kodiklatal kembali menorehkan prestasi gemilang pada Kejuaraan Nasional (Kejurnas) Selam Laut Open Water Finswimming (OWF) dan Orientasi Bawah Air (OBA) Piala Gubernur Jawa Timur Cup 2025 pada 12-14 Desember 2025, di Pasir Putih Situbondo. Minggu 14 Desember 2025.
Dalam ajang bergengsi tingkat nasional tersebut, kontingen Kodiklatal berhasil membawa pulang sejumlah medali emas, perak, dan perunggu dari cabang Selam Laut Orientasi Bawah Laut (OBA).
Prestasi membanggakan diraih oleh Kapten Marinir Dhody Adi Chandra, Pabingsis Sebaart Pusdikart Kodiklatal, yang sukses meraih Juara I (Medali Emas) pada nomor Selam Laut OBA 5 Point Course-Master Putra. Keberhasilan ini menunjukkan profesionalisme serta kemampuan tinggi prajurit Kodiklatal dalam olahraga selam.
Tidak hanya itu, prestasi gemilang juga diraih oleh generasi muda keluarga besar Kodiklatal. Dhyka Revalia Chandra, putri dari Kapten Mar Dhody Adi Chandra, tampil cemerlang dengan meraih Juara I (Medali Emas) pada nomor Selam Laut OBA 5 Point Course-Putri Junior, serta Juara III (Medali Perunggu) pada nomor Selam Laut OBA M Course-Putri Junior.
Sementara itu, Nadine Valeria Chandra, yang juga merupakan putri Kapten Mar Dhody Adi Chandra, turut menyumbangkan prestasi dengan meraih Juara II (Medali Perak) pada nomor Selam Laut OBA 5 Point Course-Putri Junior.
Rangkaian prestasi ini menjadi bukti nyata komitmen Kodiklatal dalam membina sumber daya manusia yang unggul, tidak hanya di lingkungan militer, tetapi juga dalam pembinaan atlet berprestasi sejak usia dini.
Prestasi ini diharapkan dapat menjadi motivasi bagi seluruh prajurit dan keluarga besar Kodiklatal untuk terus mengukir prestasi.








