sergap TKP – JAKARTA
Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Prasetyo Hadi memimpin konferensi pers terkait pemulihan dan rencana strategis pasca bencana jelang akhir tahun.
Konferensi pers bertempat di Posko Terpadu Pangkalan Udara TNI AU Halim Perdanakusuma, Jakarta, pada Senin (29/12/2025).
Dalam keterangannya, Mensesneg menekankan bahwa prioritas utama pemerintah saat ini adalah kecepatan penanganan dan kemudahan bagi masyarakat terdampak.
Mensesneg juga menyampaikan bahwa meskipun saat ini masih dalam suasana libur Natal, seluruh jajaran kementerian dan lembaga tetap bekerja secara rutin untuk memastikan penanganan bencana berjalan aman dan tertib.
“Konferensi pers ini juga rutin dilaksanakan untuk memberikan update kepada seluruh masyarakat mengenai apa saja yang sudah dilakukan, sedang dilakukan, dan apa yang akan dipercepat untuk penanganan ke depannya.” ujar Mensesneg Prasetyo Hadi.






