Danlanud Muljono Hadiri Upacara Serah Terima Jabatan Panglima Komando Daerah TNI Angkatan Udara II

oleh -
oleh

sergap TKP – MAKASSAR

Komandan Lanud Muljono, Kolonel Pnb Ahmad Mulyono, S.E., M.M., bersama Ketua PIA AG Cabang 10/D.II Lanud Muljono Kodau II, Ny. Astrid Mulyono, menghadiri Upacara Serah Terima Jabatan Panglima Komando Daerah TNI Angkatan Udara (Pangkodau) II di Gedung Serbaguna Suryadarma, Makodau II Makassar, Jumat (9/1/2026).

Panglima Komando Operasi Udara Nasional (Pangkoopsudnas) Marsekal Madya TNI Minggit Tribowo, S.I.P., memimpin langsung prosesi serah terima jabatan Pangkodau II dari Marsda TNI Deni Hasoloan Simanjuntak kepada Marsda TNI M. Untung Suropati, S.E.

Dalam amanatnya, Pangkoopsudnas menegaskan bahwa sebagai Komando Pelaksana Operasi Koops Udara Nasional, Kodau II bertugas melaksanakan operasi pertahanan matra udara, baik Operasi Militer Perang (OMP) maupun Operasi Militer Selain Perang (OMSP), sesuai kebijakan Pangkoopsudnas.

Selain itu, Kodau II juga berperan dalam penegakan hukum dan pengamanan ruang udara, pemberdayaan wilayah pertahanan udara, serta pembinaan kemampuan dan kesiapan operasional satuan jajarannya guna mendukung tugas pokok TNI Angkatan Udara.

Lebih lanjut Pangkoopsudnas menyampaikan apresiasi atas integritas dan dedikasi Marsda TNI Deni Hasoloan S., selama memimpin Kodau II yang dinilai mampu mencatatkan kinerja positif dalam penyelenggaraan operasi dan latihan, pembinaan personel, peningkatan kesejahteraan prajurit, dukungan penanggulangan bencana, distribusi bantuan kemanusiaan serta kontribusi aktif dalam mendukung program pemerintah.

Hadir pada kegiatan tersebut, para Komandan Lanud di jajaran Kodau ll, Pejabat Utama Kodau II, dan para Ketua PIA Ardhya Garini Cabang Jajaran Kodau II

No More Posts Available.

No more pages to load.