sergap TKP – JAKARTA
Unit Reskrim Polsek Metro Tanah Abang meringkus satu dari dua orang pelaku pencurian kendaraan bermotor (curanmor) di Jalan Kebon Kacang, Tanah Abang, Jakarta Pusat (Jakpus), Senin (25/9/2017).
Kanit Reskrim Polsek Metro Tanah Abang Kompol Mustakim menjelaskan pelaku tertangkap atas nama Afrizal Aristoni (22), warga asal Marga Sekampung, Lampung Timur berikut barang bukti dua unit sepeda motor hasil curian, dua buah kunci letter “T”, sebuah pembuka kunci magnet, dan sebuah ponsel.
“Pelaku ini ketangkap sekitar pukul 04.00 WIB, ketika anggota sedang observasi di TKP. Namun melihat pelaku dengan mengendarai dua sepeda motor nongkrong diduga mencari penadah,” kata Kompol Mustakim.
Melihat hal tersebut petugas yang menaruh curiga kemudian mendatangi pelaku dengan menggunkan pakaian non-formal. Namun, saat hendak didekati keduanya malah kabur sehingga membuat petugas semakin curiga dan langsung menggejar keduanya.
Pelaku Afrizal Aristoni sendiri akhinya haru menyerah ditangan petugas setelah motornya ditabrak petugas dan langsung menjadi sasaran warga yang langsung memukuli pelaku. Sedang satu orang tersangka lain berhasil meloloskan diri setelah meninggalkan motor curiannya di pinggir jalan.
Kepada petugas pelaku mengaku mencuri sepeda motor Honda Beat milik Budiman (23), warga Kelurahan Anta Jaya, Bogor yang indekos di Tanah Abang, Jakarta Pusat. “Pelaku ini sudah spesialis pelaku pencurian sepeda motor roda dua, mereka mengaku dari kelompok Lampung, dan saat ini anggota sedang menguber satu pelaku yang kabur,” ujar Kapolsek Metro Tanah Abang AKBP Lukman Cahyono.