sergap TKP – GRESIK
Aparat Satuan Reserse Narkoba (Satreskoba) Polres Gresik mencokok kakak beradik Hanung Trisaksono (44) dan Hagung Trisaksono lantaran kedapatan membawa narkotika jenis sabu di Jalan RA Kartini Kebomas, Gresik, Jawa Timur, Minggu (27/5/2018).
Kedua saudara kembar asal Pacitan ini diketahui sempat pesta sabu di rumah kosong Perumahan Kota Baru Driyorejo sebelum akhirnya ditangkap pihak berwajib di Jalan RA Kartini.
Awal penangkapan keduanya tersebut bermula dari kecurigaan petugas yang mendapati gerak gerik kedua kakak beradik ini mirip orang yang berada di bawah pengaruh narkoba. Dugaan tersebut akhirnya terbukti setelah petugas menemukan paket sabu seberat 0,50 gram saat menggeledah keduanya.
Saat ini keduanya telah dibawa ke Mapolrestabes Gresik gu a dilakukan proses hukum lebih lanjut. “Kami belum bisa memastikan asal barang haram tersebut. Sebab, kami masih mengembangkan kasus itu. Diduga ada nama lain yang masih buron,” ujar Kasat Reskoba Polres Gresik AKP Redik Tribawanto, Minggu (27/5/2018).
Selain harus bermalam di balik jeruji besi, keduanya juga terancam dejerat dengan Pasal 132 Juncto Pasal 112 Juncto Pasal 127 UU Nomor 35 Tahun 2009 tentang Narkotika yang ancaman hukumannya diatas lima tahun penjara.