Tim Mabes AD Kunjungi Korem 084/BJ

oleh -

sergap TKP – SURABAYA

Koramil model, merupakan salah satu gagasan yang saat ini bakal dikembangkan oleh pihak TNI-AD. Tidak hanya itu, sebagai Koramil yang dinilai memiliki kemampuan dan fasilitas yang sangat memadahi, nantinya Koramil model akan diisi oleh prajurit-prajurit TNI-AD yang memiliki keahlian dan mobilitas yang tinggi, terutama di bidang tehnologi.

Hal itu, diungkapkan oleh Brigjen TNI Sulaiman Agusto. Staf ahli KSAD bidang hukum itu menuturkan, sebelum dinyatakan menjadi Koramil model, pihak Mabesad terlebih dahulu melakukan beberapa peninjauan.

“Sebab, Koramil model adalah sarana dan tempat dimana untuk membina dan membimbing anggota baru yang berasal dari Satuan Tempur (Satpur),” ungkap Brigjen TNI Sulaiman Agusto di sela-sela kunjungannya di Makorem 084/Bhaskara Jaya. Rabu, 17 Oktober 2018.

No More Posts Available.

No more pages to load.