Polresta Tangerang Gelar Rekonstruksi Pembunuhan Mutilasi Cikupa

oleh -
oleh

sergap TKP – TANGERANG

Polres Kota Tangerang menggelar rekonstruksi pembunuhan yang dilakukan Kusmayadi alias Agus terhadap kekasihnya Nur Atikah. Dalam rekonstruksi pembunuhan tersebut terdapat sekitar 52 adegan yang diperagakan Agus dan Erik.

“Rekonstruksi ini digelar untuk mencocokan kesaksian tersangka dengan keterangan saksi –saksi kasus tersebut,” ujar Waka Polres Tangerang AKBP Mukthi Juharsa.

Rekonstruksi Pembunuhan tersebut dilakuakan di tiga lokasi berbeda. Rekonstruksi yang pertama dilakukan di rumah kontrakan korban dan tersangka. Di lokasi tersebut Agus memperagakan adegan cekcok  dengan korban sampai korban mencekik leher Nur hingga tewas.

Lokasi kedua adalah tempat tersangka bekerja yaitu RM Gumarang, Jalan Raya Serang KM 19,5 Cikupa. Di lokasi ini Agus bertemu dengan Erik. Lokasi selanjutnya adalah sekitar sungai di wilayah Kecamatan Tigaraksa, Tangerang, Banten .Dan di lokasi ketiga ini Agus dan Erik membuang potongan tubuh Nur Atikah.

No More Posts Available.

No more pages to load.