Penerbangan Terakhir Pesawat A-4 Sky Hawk

oleh -
oleh

sergap TKP – YOGYAKARTA

Tiga Pesawat A-4 Sky Hawk dengan tail number TT-0431, TT-0440, dan TL-0416 dari Skadron Udara 11 Lanud Hasanuddin Makassar terbang mengangkasa di langit Indonesia untuk terakhir kalinya dengan tujuan Lanud Adisutjipto, Yogyakarta. Jumat (5/8/2022).

Tiga pesawat tersebut, dipiloti Mayor Pnb Jemi Trisonjaya sebagai leader menggunakan pesawat A-4 Sky Hawk TL-0416, Mayor Pnb Singgih sebagai Wing Man 3 menggunakan A-4 Skyhawk TT-0440 dan Kapten Pnb Bambang Pramuhadi sebagai Wing Man 2 menggunakan A-4 Sky Hawk TT-0431.

Setelah landing di Yogyakarta, pesawat A-4 Sky Hawk langsung diserahkan kepada Danlanud Adisutjito Marsma TNI Benyamin Dandel, dan sebagai leader Mayor Pnb Jemi Trisonjaya menandatangani serah terima pesawat.

Ketiga penerbang tersebut sujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Kuasa. Rasa sedih dan bangga berkecamuk di dalam hati mereka. Sedih karena pesawat sudah bertahun-tahun bersama mereka, bangga karena mereka berhasil melaksanakan misi terakhir bersama pesawat A-4 Sky Hawk.

Pesawat A-4 Sky Hawk tiba di Indonesia pertama kali pada tanggal 4 Mei 1980 melalui suatu proyek dengan nama Operasi Alpha.

No More Posts Available.

No more pages to load.