sergap TKP – YOGYAKARTA
Kodiklatau merupakan leading sector dalam membentuk mindset dalam rangka meningkatkan kecakapan sumber daya manusia Angkatan Udara, melalui pengelolaan seluruh pendidikan kedinasan di TNI AU.
Hal ini disampaikan Dankodiklatau Marsdya TNI Ir. Tedi Rizalihadi S., M.M dalam amanatnya yang dibacakan Danwingdik 100/Terbang Lanud Adisutjipto Kolonel Pnb Sri Raharjo, pada upacara 17 an bulan Desember, di lapangan Jupiter Lanud Adisutjipto, Senin (19/12/2022).
“Muaranya dalam mewujudkan sumber daya manusia yang unggul, berkarakter dan profesional, guna membangun TNI AU menjadi Angkatan Udara yang disegani di kawasan,” ujar Dankodiklatau.
Lebih lanjut Dankodiklatau menghimbau, mewaspadai menghadapi perubahan alam, selalu menjaga kesehatan dan kebersihan lingkungan, serta selalu mewaspadai dan mengantisipasi setiap peristiwa yang kemungkinan terjadi.
Diakhir sambutannya, Dankodiklatau menekankan membangun komunikasi sosial dengan masyarakat dan membantu kesulitan rakyat di lingkungan satuan, serta hindari tindakan yang mengarah kepada politik praktis dengan selalu menjaga Netralitas TNI menyongsong tahun politik 2024 mendatang.
Turut hadir dalam kegiatan para Kepala Dinas dijajaran Lanud Adisutjipto, para Pejabat Lanud Adisutjipto, para Komandan satuan, dan segenap personel Lanud Adisutjipto.






