Prajurit Yonif 721/Mks Membagikan Takjil Secara Gratis

oleh -
oleh

sergap TKP – PINRANG

Para Prajurit Yonif 721/Mks membagikan Takjil secara gratis kepada warga yang melintas di depan Markas Batalyon Infanteri 721/Makkasau.

Kegiatan tersebut, dilaksanakan dalam rangka Bulan Suci Ramadhan dan sebagai bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat.

Hal tersebut di sampaikan langsung oleh Kakorum Yonif 721/Makkasau Lettu Inf Idris.

Pembagian takjil ini diikuti oleh personil Kompi Markas beserta ibu persit Yonif 721/Mks dengan penuh semangat, mereka membagikan takjil kepada pengendara sepeda motor dan pengguna jalan yang melintas di depan Mako Yonif 721/Mks.

Beliau menambahkan bahwa, kegiatan ini adalah salah satu bentuk kepedulian TNI kepada masyarakat, khususnya di dalam bulan Suci Ramadhan 1444 H/2023 M, kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian kami sebagai prajurit TNI kepada masyarakat dan juga sebagai bentuk rasa syukur atas nikmat Ramadhan,” imbuhnya.

Diharapkan kegiatan pembagian takjil ini dapat membantu masyarakat yang sedang berpuasa, serta meningkatkan hubungan yang harmonis antara TNI dan masyarakat.

No More Posts Available.

No more pages to load.