sergap TKP – JAKARTA
Ketua DPW PAN DKI Jakarta Eko Hadi Purnomo melaporkan 7 (Tujuh) media online ke Bareskrim Mabes Polri lantaran diduga memuat pernyataan hoax atau mengada-ada dengan mencatut namanya.
Eko mengaku melaporkan ketujuh media online itu karena merasa dirugikan terkait pemberitaan yang mencatut namanya yang seolah-olah Eko mengatakan penangkapan terduga teroris di Bekasi merupakan pengalihan isu dari kasus dugaan penistaan agama yang menjerat Basuki Tjahaja Purnama, padahal Eko merasa tidak pernah mengeluarkan pernyataan tersebut.
“Ya sudah, mau tidak mau saya melaporkan,” kata Eko di Bareskrim Mabes Polri, Jalan Medan Merdeka Timur, Jakarta Pusat. Jumat, (16/12/2016).
Meski tak menyebut nama-nama media online mana saja yang menyebarkan berita bohong sehingga Eko di panggil pihak Bareskrim Mabes Polri. Eko yakin polisi akan kerja cepat menyelesaikan kasus ini.
Eko juga mengingatkan publik agar tak mudah terhasut dan terprovokasi dengan media yang tak bertanggung jawab.
“Ini pembelajaran, biar masyarakat tidak mudah terhasut dengan pernyataan yang dibuat oleh media yang tak bertanggung jawab.” ujar Eko.