sergap TKP – MOJOKERTO
Kapolda Jatim Irjen Pol Dr. Nico Afinta Karo Karo, Pangdam V/Brawijaya Mayjen TNI Suharyanto, dan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa meninjau tempat pemungutan suara (TPS) 08, Desa Manduro, Kab. Mojokerto, Rabu (9/12/2020) pagi.
Tidak hanya Kapolda, Pangdam, dan Gubernur yang tergabung dalam Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Jatim saja, dalam giat tersebut turut hadir pula KPU dan Bawaslu Jatim.
Adapun sejumlah aspek yang ditinjau meliputi bilik suara, surat suara, sampai alat pelindung diri (APD) yang digunakan petugas yang berjaga di TPS sesuai protokol kesehatan.
Usai meninjau TPS 08, Desa Manduro, Kab. Mojokerto, rombongan Forkopimda Jatim dan KPU-Bawaslu selanjutnya melanjutkan peninjauan ke TPS 10 Jalan Sultan Agung, Kabupaten Pasuruan.