Gempa Sulbar, Polri Kirim Sejumlah Bantuan

oleh -
oleh

sergap TKP – JAKARTA

Kepolisian Republik Indonesia (Polri) mengirimkan sejumlah bantuan guna membantu penanganan bencana alam gempa bumi yang terjadi di Majene dan Mamuju, Sulawesi Barat.

Kadiv Humas Polri Irjen Pol Raden Prabowo Argo Yuwono menjelaskan bantuan tersebut meliputi sejumlah aspek mulai dari sarana transportasi, komunikasi, tenaga dan sejumlah bantuan lainnya.

“Untuk Baharkam Polri mengirimkan 2 unit pesawat udara Ditpoludara Baharkam Polri dan enam ekor K9 beserta 15 personel Ditpolsatwa Baharkam Polri serta satu kapal Polair tipe B,” kata Argo, Jumat (15/1/2021).

Selanjutnya dari Divisi Teknologi Informasi dan Komunikasi Polri mengerahkan 24 unit solar cell, dua unit genset, 20 personel military solar cell kit, dan 4 personel Div TIK Polri.

Kemudian dari Polda Sulawesi Selatan (Sulsel) telah diminta untuk mengerahkan sejumlah bantuan seperti 136 personel Brimob, 15 tim medis dan tim DVI. “Bantuan kendaraan, ambulans dan semua peralatan SAR juga dikerahkan,” imbuhnya.

Selain itu dari Polda Sulteng juga telah mengerahkan 30 personel Brimob dan beberapa orang tim medis guna membantu warga yang terdampak gempa. Bantuan ini selanjutnya akan dikoordinasikan dengan Polda setempat.

“Bantuan mulai dikerahkan hari ini baik melalui jalur darat dan jalur udara,” ujar Perwira Tinggi Polri dengan dua bintang melekat dipundaknya tersebut.

Seperti diketahui sebelumnya, gempa bumi mengguncang Majene dan Mamuju, Sulawesi Barat. Gempa berkekuatan 6,2 skala richter (SR) tersebut mengakibatkan puluhan orang dilaporkan meninggal dunia.

No More Posts Available.

No more pages to load.