sergap TKP – DONGGALA
Kepala Seksi Perdata dan TUN, Rusly, S.H. mewakili Kepala Kejaksaan Negeri Donggala pada kegiatan sosialisasi dan edukasi mengenai penyebaran, pencegahan dan penanganan virus covid-19 dan sweeping masker bagi penjual, pembeli dan semua lapisan masyarakat yang berada di Pasar Dolo, Desa Kota Pulu. Selasa (19/1/2021).
Kegiatan tersebut diselenggarakan guna menekan dan mengurangi jumlah penyebaran kasus Covid-19, di Kabupaten Sigi yang belakangan menunjukkan trend kenaikan.
Bupati Sigi Mohamad Irwan, S.Sos.,M.Si pada kesempatan tersebut menyampaikan Kepada Tim Gugus tugas Covid-19 agar kiranya dapat menghimbau dan mensosialisasikan secara santun kepada masyarakat khususnya para penjual dan pembeli yang ada di pasar untuk dapat mematuhi protokoler kesehatan guna mencegah bertambahnya kasus penyebaran Virus Covid-19 di wilayah Kabupaten Sigi.
Selanjutnya apabila telah dilakukan sosialisasi namun kemudian didapati masyarakat yang tidak mematuhi aturan yang telah ditetapkan, maka rekan-rekan aparat perlu memberikan teguran yang bijak.
Selain memberikan masker secara gratis, Bupati Sigi beserta rombongan juga membagikan leaflet dan brosur mengenai penyebaran dan pencegahan penanganan Virus Covid-19 yang dicetak dalam berbagai bahasa yang ada di wilayah Kabupaten Sigi.
Turut hadir pada kesempatan tersebut Ketua DPRD Kabupaten Sigi, Perwira Penghubung Kodim 1306/Dgl, Plt. Kadis. Kesehatan, Kadis. Kominfo, Kadis Perhubungan, Direktur RSUD Torabelo, Kasat Satpol PP bersama Anggota Satpol PP, Anggota TNI, Kabid. Kesmas Dinkes Sigi, Kabid. BNPB, Satgas Covid-19 Kab. Sigi dan Kepala Puskesmas Dolo beserta Tim Promkes Puskesmas Dolo.