Kapolda Jatim Kunjungi Posko DVI di RS Bhayangkara Tirta Yatra Lumajang

oleh -
oleh

sergap TKP – LUMAJANG

Kapolda Jatim Irjen Pol Nico Afinta Karo Karo bersama para Pejabat Utama (PJU) Polda Jatim mengunjungi Posko DVI di RS Bhayangkara Tirta Yatra Lumajang, Kamis (9/12/2021).

Kunjungan Kapolda bersama rombongan ini juga terkait penanganan bencana semeru dan sejumlah kegiatan seperti Satgas pencarian dan Satgas evakuasi yang dilaksanakan oleh Sabhara dan Brimob.

“Kami telah mengerahkan 14 alat berat beserta Dump Truk serta satu truk berisi 5.000 liter solar untuk mendukung kegiatan. Serta ada pasukan sebanyak 4 kompi yang telah kami laporkan kepada Bapak Danrem dan Bupati yang bersinergi dengan Basarnas maupun kepala BPBD,” kata Irjen Nico.

Satgas pencarian dan evakuasi tersebut juga bekerjasama dengan Stakeholder lainnnya. Selain itu Satgas kesehatan juga tengah melakukan pengobatan dan Identifikasi bersama DVI.

“Untuk pelaksanaan tim DVI. Sudah ada kontainer yang sudah terkirim dan bekerja dengan baik, telah dapat 35 baik badan mayat yang telah terkumpul. Dari 35 tersebut, 34 diantaranya jenazah dan satu bagian badan,” sambungnya.

Kapolda juga menjelaskan dari 34 jenazah itu sudah 23 diantaranya yang teridenfikasi dan sampai saat ini tim masih bergerak melakukan pencarian.

Orang nomor satu di Mapolda Jatim ini juga mengatakan bahwa pihaknya bersama jajaran TNI, Basarnas, BPBD dan Pemprov akan selalu bersinergi dalam melakukan penanggulangan bencana.

No More Posts Available.

No more pages to load.