Danlantamal IX Ikuti Apel Khusus Gabungan Armada III

oleh -
oleh

sergap TKP – AMBON

Komandan Lantamal IX Ambon Brigjen TNI (Mar) Said Latuconsina M.M., M.T. mengikuti apel khusus gabungan Armada III secara Virtual yang di pimpin oleh Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI Irvansyah, S.H., CHRMP., M.Tr. Opsla., dari Gedung J. Leimena Lantamal IX Ambon. Senin, (24/01/2022).

Dalam amanatnya Pangkoarmada III mengatakan, beberapa hal yang aktual dalam pelaksanaan tugas sebagai upaya untuk mewujudkan visi koarmada III yaitu terwujudnya Koarmada III yang profesional, modern dan tangguh guna mewujudkan Indonesia maju yang berdaulat mandiri dan berkepribadian, berlandaskan gotong royong.

“Ada dua KRI besar saat ini bersandar di dermaga Armada III, ini merupakan suatu kebanggaan. Merupakan sejarah, inilah kapal besar yang pertama kali sandar di dermaga Armada III Sorong. Saya mengucapkan selamat dan rasa bangga saya kepada KRI Teluk Weda 526 dan KRI Teluk Wondama 527 yang sudah melaksanakan tugas melintasi atau melewati alur masuk sehingga terlaksana dengan baik dan aman.” kata Pangkoarmada III Laksamana Muda TNI Irvansyah, S.H., CHRMP., M.Tr. Opsla.

“Kita harus mampu menjawab tantangan baik tugas maupun latihan serta apapun yang diberikan kepada kita. Yakinlah suatu saat nanti kita akan bisa menjadi Armada yang terbesar di TNI Angkatan Laut ini.” ujarnya.

Setelah kegiatan Apel Khusus secara virtual, Danlantamal IX memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit dan PNS Lantamal IX. Danlantamal IX menyampaikan apresiasi atas kinerja seluruh prajurit dan PNS Lantamal IX, dan berpesan untuk selalu menjaga protokol kesehatan.

Hadir dalam kegiatan tersebut, Wadan Lantamal IX, Para Asisten Danlatamal IX, Dansatrol Lantamal IX, Kakuwil Lantamal IX, Para Kasatker Lantamal IX, Para Perwira, Bintara, Tamtama dan PNS Lantamal IX.

No More Posts Available.

No more pages to load.